Keberadaan kaum difabel mata (tunanetra) di tengah-tengah masyarakat perlu mendapatkan perhatian. Secara rutin dan berkesinambungan, Yayasan Islam Amanah (YIA) Darul Hisan terus memberikan dan membagikan ratusan paket sembako untuk kaum tunanetra di berbagai kabupaten di Provinsi Jawa Tengah. Pada edisi kali ini, sebanyak 100 kg beras diberikan kepada warga tunanetra yang tergabung di dalam organisasi Ikatan Tunanetra Muslim Indonesia (ITMI) Kabupaten Wonosobo.
Penyeraham sembako berupa beras tersebut dilakukan di sekretariat DPD ITMI Kabupaten Wonosobo di Jalan Serayu No.144 Kelurahan Kalibeber Kecamatan Mojotengah Kabupaten Wonosobo. Bantuan tersebut nantinya akan dibagikan kepada anggota ITMI Wonosobo yang tersebar di berbagai kecamatan. Sembako tersebut sebagai bentuk wujud kepedulian dan perhatian YIA Darul Hisan dalam kondisi sulit seperti sekarang ini. Para kaum difabel tersebut mengaku cukup kesulitan karena harga-harga kebutuhan pokok terus mengalami kenaikan.”Alhamdulillah kami sudah terus dibantu oleh YIA Darul Hisan. Walaupun lokasi kami ini jauh, akan tetapi keberadaan kami masih diperhatikan dengan pemberian sembako tersebut,” kata Bapak Heno, selaku ketua DPD ITMI Wonosobo.